AYOKALSEL.COM, BALANGAN – Komitmen Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Balangan dalam meningkatkan mutu layanan kesehatan kembali ditegaskan melalui pelaksanaan ekspose pendahuluan penyempurnaan sistem pelayanan RSUD Datu Kandang Haji. Kegiatan berlangsung di Paringin, Senin (06/10/2025).
Ekspose tersebut merupakan respons atas berbagai keluhan yang disampaikan masyarakat mengenai pelayanan rumah sakit daerah. Direktur RSUD Datu Kandang Haji, drg. Sudirman, menyebut forum ini menjadi langkah awal untuk menata kembali standar pelayanan agar lebih efektif dan memenuhi kebutuhan masyarakat.
“Kami mengapresiasi DPRD Balangan yang menginisiasi kegiatan ini. Ekspose ini hadir karena adanya berbagai kendala di lapangan dan keluhan dari masyarakat. DPRD kemudian meminta Bapperida menindaklanjuti melalui kegiatan evaluasi hari ini,” ujar Sudirman.
Sebagai tindak lanjut, DPRD Balangan mendorong Bapperida menggandeng Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Lambung Mangkurat (ULM) untuk melakukan kajian ilmiah terkait peningkatan layanan. Hasil kajian ini nantinya menjadi dasar penting dalam merancang penyempurnaan sistem pelayanan RSUD Datu Kandang Haji.
Langkah ini sekaligus menegaskan komitmen DPRD Balangan dalam menjalankan fungsi pengawasan dan mendorong kebijakan berbasis riset. Harapannya, pembenahan layanan di RSUD Datu Kandang Haji dapat menghasilkan pelayanan kesehatan yang lebih cepat, responsif, dan berorientasi pada kepuasan pasien.





