Sekwan DPRD Balangan Apresiasi PN Paringin atas Eksekusi Perdata yang Berjalan Lancar

AYOKALSEL.COM – Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Balangan, H. Tamrin, memberikan apresiasi kepada Pengadilan Negeri (PN) Paringin atas pelaksanaan eksekusi perdata yang berlangsung aman dan tertib tanpa hambatan berarti. Eksekusi tersebut merupakan tindak lanjut dari putusan perkara Nomor 3 Tahun 2020 terkait pembangunan rumah dan penyerahan sertifikat kepada pemohon eksekusi.

Dalam keterangannya, H. Tamrin menilai keberhasilan proses eksekusi ini menunjukkan kuatnya komitmen semua pihak dalam menjalankan putusan hukum.

“Pemerintah daerah memberikan apresiasi yang sangat mendalam kepada PN Paringin yang telah melaksanakan tugasnya dengan lancar. Hari ini kita bisa melihat seluruh pihak hadir dengan damai,” ujarnya.

Ia menambahkan, kelancaran eksekusi menjadi cerminan meningkatnya kesadaran hukum di tengah masyarakat Balangan. Kepatuhan terhadap putusan pengadilan, kata Tamrin, merupakan faktor penting dalam menjaga ketertiban serta mencegah terjadinya konflik sosial.

Proses eksekusi yang digelar tersebut turut melibatkan aparat Kejaksaan, Kepolisian, TNI, serta pemerintah kecamatan dan desa. Kehadiran lintas sektor ini memastikan eksekusi berjalan sesuai prosedur dan menciptakan situasi yang kondusif sepanjang kegiatan.

H. Tamrin berharap pelaksanaan eksekusi yang berlangsung damai ini dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk menyelesaikan persoalan melalui jalur hukum dan menghormati putusan yang telah berkekuatan hukum tetap, sebagai upaya menjaga keharmonisan di Kabupaten Balangan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *